Orang-Orang di Persimpangan Kiri Jalan (Soe Hok Gie)


ORANG-ORANG DI PERSIMPANGAN KIRI JALAN
(Soe Hok Gie)



Judul Buku : Orang-Orang di Persimpangan Kiri Jalan
Penulis : Soe Hok Gie
Penerbit : Bentang
Tebal Buku : 358 halaman

Buku ini menceritakan tentang keadaan negara Indonesia saat masa revolusi yaitu pasca Indonesia merdeka. Soe Hok Gie menceritakan dengan lugas tentang berbagai pertentangan antar tokoh bangsa di berbagai sikap politik yang diambil. Melalui buku ini, SHG juga bercerita tentang beberapa pemberontakan di Solo dan Madiun yang didalangi oleh Partai Komunis Indonesia (PKI). Buku ini secara umum menceritakan keterlibatan PKI dalam masa revolusi Indonesia.

Buku ini diawali dengan pengantar oleh Syafi'ie Ma'arif, profesor sejarah Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Buku ini hasil skripsi SHG sebagai syarat lulus sarjana di Ilmu Sejarah Universitas Indonesia. Saat membaca buku ini, Anda serasa baca novel sejarah. Gaya penulisan SHG relatif mudah dipahami oleh pembaca amatir. Hanya saja jika tidak terbiasa membaca buku-buku sejarah, pembaca harus mengalokasikan waktu lebih lama untuk memahami buku ini dibandingkan dengan membaca novel tentang cinta.

SHG sangat piawai dalam menulis terkait ilmu sejarah. Referensi buku ini relatif banyak dan saya rasa melalui sumber yang dapat dipercaya. Selain buku, SHG juga memakai majalah dan koran sebagai sumber tulisannya. SHG merupakan mahasiswa di zaman Presiden Soekarno. Bisa dikatakan SHG adalah saksi sejarah (biarpun bukan di berbagai pemberontakan PKI). Inilah yang juga menjadikan kelebihan dari buku ini.

Konten buku ini tidaklah begitu tebal. Konten skripsi SHG ditampilkan dari halaman 1-282. Halaman 283-358 berisi daftar pustaka dan berbagai catatan. Diakhir buku dituliskan riwayat hidup SHG. Format penulisan buku ini adalah kertas ukuran A5. PKI yang dikenal kiri dan "merah" terlukis dalam sampul buku. Buku ini sangat cocok bagi Anda yang ingin mengetahui bagaimana masa revolusi. Bagaimana Tentara Nasional Indonesia menumpas Fron Demokrasi Rakyat (FDR) yang didalangi PKI dari berbagai pemberontakan.

Melayani pembelian partai dan eceran!!!
Harga Satuan Rp. 40.000
2 – 5 Rp. 38.000/Eksemplar
6 – 11 Rp. 35.000/Eksemplar
12 – 24 Rp. 33.000/Eksemplar
25 – 49 Rp. 30.000/Eksemplar
Rp. 28.000/Eksemplar (Minimal pembelian 50 eksemplar)

Untuk informasi pemesanan hubungi :
085 234 998 998 (call only)
089 8181 8383 (sms/whatsapp only)
Pin BB : by request

No comments:

Post a Comment